[New post] Tim Penggerak PKK Salembaran Jaya Mendapatkan Trophy Juara Umum
Redaksi posted: " MediaBantenCyber.co.id - (MBC) Kabupaten Tangerang, Tim penggerak PKK Kelurahan Salembaran Jaya Kecamatan Kosambi dalam rangka peringatan HUT RI ke-78 tahun 2023 menjadi juara umum untuk kedua kalinya. Salah satu kegiatan lomba yang diikut sertakan lomba" mediabantencyber.co.id
MediaBantenCyber.co.id - (MBC) Kabupaten Tangerang, Tim penggerak PKK Kelurahan Salembaran Jaya Kecamatan Kosambi dalam rangka peringatan HUT RI ke-78 tahun 2023 menjadi juara umum untuk kedua kalinya. Salah satu kegiatan lomba yang diikut sertakan lomba posyandu, fashion show, tumpeng, paduan suara dan pelayanan posyandu yang diselenggarakan oleh pemerintahan Kecamatan Kosambi Kabupaten Tangerang.
Tim penggerak PKK Ii Hodijah yang didampingi Kasi Pemberdayaan Masyarakat Neneng Salbiah S.Pd.M.M,Si ketika dimintai tanggapannya mengatakan, "Syukur Alhamdulillah Kelurahan Salembaran Jaya mendapatkan juara umum untuk yang kedua kalinya di peringatan HUT RI yang ke-78 di tahun 2023 ini juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh tim lomba yang sudah secara maksimal mencurahkan kemampuan terbaiknya pada perhelatan tersebut.
Ditambahkannya Ii mengucapkan terimakasih atas nama penggerak tim PKK kepada warga Masyarakat yang telah turut mendoakan dan berperan aktif hingga predikat juara umum dapat diraih kembali. Tentunya dalam pembinaan berharap kepada Lurah Ade Sunaryo S.Pd.M.M agar secara aktif dan berkelanjutan memberikan bimbingan kepada semua warganya agar selalu bersemangat dan meningkatkan peran sebagai bagian dari lembaga kemasyarakatan kelurahan Salembaran Jaya,"ujar Ini".
Salah satu warga Salembaran jaya Wahyu mengatakan dengan dipimpinnya Lurah Ade Sunaryo Kelurahan Salembaran Jaya semakin banyak kemajuan terutama di bidang olahraga dan kesejahteraan masyarakat," ucap wahyu.(Risti)
No comments:
Post a Comment