MediaBantenCyber.co.id - (MBC) Kota Tangerang Selatan, Guna memudahkan para musafir untuk dapat berbuka puasa Ramadhan 1444 hijriah yang masih dalam perjalanan pulang ke rumahnya masing-masing usai menjalankan berbagai aktivitasnya, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Senin (10/04/2023) sore, pukul 17.00 Wib melaksanakan kegiatan "Berbagi Ifthor/Takjil" (makanan pembuka puasa) yang dilaksanakan selama 4 hari, yaitu mulai tanggal 10 hingga 13 April 2023, dan dilakukan di dua lokasi yang berbeda, yaitu di depan Masjid Islamic Center Kota Tangsel di kawasan BSD Serpong, seberang Pasar Modern BSD dan juga didepan Masjid Al I'tisom Puspemkot Tangsel di jalan raya Maruga, Ciputat.
Kepada MediaBantenCyber.co.id di lokasi kegiatan depan Masjid Islamic Center Kota Tangerang Selatan, Kepala dinas (Kadis) Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu ( DPMPTSP ) Kota Tangerang Selatan, H. Maulana Prayoga Utama Putra atau yang akrab disapa para kuli tinta (wartawan) dengan panggilan Bang Yoga, menjelaskan bahwa pemberian Ifthor (makanan pembuka puasa) yang dilaksanakan oleh seluruh pegawai DPMPTSP Kota Tangsel ini merupakan kali kedua yang dilaksanakan di bulan Ramadhan.
Baca Juga : Terkait Dugaan Bangunan Tanpa Izin di Bantaran Kali Cisadane, DPMPTSP Kabupaten Tangerang Terkesan Tutup Mata
"Alhamdulillah, ini merupakan kegiatan amal ibadah kedua kalinya yang dilakukan oleh seluruh pegawai DPMPTSP Kota Tangsel di bulan Ramadhan ini. Kami bersepakat untuk berbagai rezeki kepada para musafir yang baru pulang setelah menjalankan berbagai aktifitasnya masing-masing dengan memberikan sebanyak 1444 paket Ifthor atau makanan pembuka untuk berbuka puasa kepada para musafir yang lewat di depan Masjid Islamic Center Kota Tangsel," ungkapnya.
Sambung Bang Yoga, kegiatan pemberian Ifthor hari ini merupakan hari pertama yang dilakukan oleh seluruh pegawai DPMPTSP Kota Tangsel di hari pertama dari rencana 4 hari yang akan dilaksanakan.
"Kegiatan hari pertama ini dibagi dalam dua kelompok, yaitu kelompok pertama yang dilakukan bersama saya dan staf didepan Masjid Islamic Center Kota Tangsel. Sedangkan kelompok kedua dilaksanakan di depan Masjid Al I'tisom Puspemkot Tangsel. Kami berharap, kegiatan yang sederhana ini akan dapat bermanfaat bagi warga masyarakat yang masih dalam perjalanan pulang jelang waktu berbuka puasa ini agar mereka dapat berbuka puasa walau masih dalam perjalanan pulang," ujar Bang Yoga, Kadis DPMPTSP Kota Tangsel, yang dikenal kesehariannya cukup santun dan religius serta banyak akrab dengan kalangan Jurnalis ini.(BTL)
No comments:
Post a Comment